-->
Membuat dan Menggunakan Password Reset Disk
Membuat dan Menggunakan Password Reset Disk

Membuat dan Menggunakan Password Reset Disk

Password reset disk adalah passwod yang disimpan di dalam sebuah disk, dimana sistem menyimpan password ke dalam penyimpanan eksternal, seperti flash disk...........................Cara membuat password reset disk pun sangat mudah. Pertama hubungkan flash disk dengan komputer, lalu klik......................

banner



Apa itu password reset disk?


Password reset disk adalah passwod yang disimpan di dalam sebuah disk, di mana sistem menyimpan password ke dalam penyimpanan eksternal, seperti flash disk.

SamudraBacaMedia - Seperti yang kita tahu, laptop dan komputer tidak luput dari kegiatan kita sehari-hari, terlebih lagi untuk kehidupan orang di kota, seperti halnya mahasiswa, orang kantoran dll. Laptop dan komputer sangat penting sekali dan tidak bisa lepas dari kegiatan sehari-hari mereka. Karena pentingnya peranan laptop tersebut, banyak orang yang memprivasi laptop dan komputer mereka demi menjaga dokumen-dokumen penting, namun apa jadinya jika kita lupa password laptop dan komputer kita?..........................

Ada sebagian orang yang menyimpan password laptop dan komputer di dalam note smartphone mereka, namun cara ini pun rasanya kurang efektif. Mengapa demikian? Saat kita lupa pasword laptop dan komputer, kita harus mencari password kita di dalam note yang tentu menyulitkan jika banyak sekali catatan dalam note kita.


Bagaimana cara menyimpan password laptop atau komputer yang efektif?

Ada sebuah cara yang cukup efektif untuk menyimpan password laptop dan komputer, yaitu dengan cara membackup password kita ke dalam penyimpanan eksternal, seperti flash disk atau yang disebut dengan password reset disk. Saat kita lupa password, kita hanya perlu menghubungkan flashdisk dengan komputer atau laptop kita dan kita hanya tinggal membuat password baru tanpa harus memasukan password lama kita dan setelah itu laptop dan komputer pun bisa dibuka. Oleh karena itu pada postingan kali ini saya akan memberikan tutorial membuat password riset disk.


Langkah-Langkah Membuat Password Reset Disk.


1. Hubungkan flashdisk ke komputer atau laptop.

2. Klik tombol windows.



3. Ketik password reset disk pada menu pencarian, lalu klik create a password reset disk.

4. Pada wizard pertama klik next untuk melanjutkan progres.



5. Lalu pilihlah tempat untuk menyimpan password reset disk. Jika sudah, selanjutnya klik next untuk melanjutkan progres.



6. Masukanlah password laptop atau komputer anda. Jika sudah klik next.



7. Selanjutnya, sistem membuat password reset disk pada flash disk yang kita hubungkan. Tunggu sampai proses 100%, lalu klik next.

8. Klik finish untuk menyelesaikan progres. Maka password reset disk pun berhasil dibuat.


Jangan dihapus!!!
Saat anda membuka flashdisk anda, anda akan menemukan file userkey.psw. Ini adalah file password reset disk anda.


Cara Menggunakan Password Reset Disk.

1. Saat anda lupa password komputer atau laptop anda, ketiklah pasword anda dengan asal saat login.

2. Hubungkanlah flashdisk anda dengan laptop atau komputer anda.

3. Klik reset password.

4. Selanjutnya anda akan masuk ke sebuah laman. Di situ anda diminta untuk memasukan password (password kamu yang baru yaaa....gan.........). Selanjutnya laptop anda pun akan terbuka.


Catatan : untuk seterusnya, saat anda membuka laptop anda, password yang anda gunakan adalah password baru anda yang anda buat saat reset password di laman login.

Sekian postingan mengenai tutorial membuat password reset disk dan cara menggunakannya. Pada dasarnya setiap manusia tak luput dari sifat lupa. Selamat mencoba dan terimakasih..........


Advertisement banner

Baca juga:

banner
Admin
Fusce justo lacus, sagittis vel enim vitae, euismod adipiscing ligula. Maecenas cursus gravida quam a auctor. Etiam vestibulum nulla id diam consectetur condimentum.